“Apakah semua siswa kreatif?”
Pertanyaan yang sama
“Apakah semua siswa memiliki talenta atau kelebihan?”
Jawabanya? yuk, mari kita fikirkan bersama dengan pertanyaan penunjang berikut ini:
Apakah setiap orang memiliki keunikan yang sama?
Keunikan menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia Online adalah sifat (keadaan, hal) unik; kekhususan; keistimewaan.
Berbicara tentang sifat, semua orang tau bahwa sifat setiap individu berbeda, bahkan anak kembar pun memiliki sifat yang berbeda.
Sifat akan mengekspresikan keunikan seseorang. Keunikan dalam berkata jujur, diam, cerewet, suka bekerja, lincah, ketangkasan dan sebagainya.
Dari keunikan akan menghasilkan kreativitas, dimana siswa akan melakukan kebolehannya untuk melakukan sesuatu.
Tapi jika berbicara tentang kreativitas, apakah semua siswa akan menjawab mereka kreatif, jika mereka ditanya?.
Tentu tidak, dengan alasan mereka tidak percaya diri atau mungkin karena mereka tidak mengenal diri mereka dengan baik.
Namun tentu akan ada siswa yang akan mengatakan diri mereka memiliki kreativitas. Alasan ini muncul karena mereka telah melakukan sesuatu.
Suatu karya yang membuat mereka merasa puas, atau sesuatu yang bisa dinikmati oleh orang lain.
Tapi jika di tanya, seperti apakah kreativitas itu?
Pertanyaan ini mungkin akan ditanyakan oleh siswa yang masih belum mengenal dirinya dengan baik, atau mungkin belum mengetahui potensi yang dia miliki.
Namun perlu diketahui bahwa kreativitas atau daya cipta adalah suatu proses mental yang dilakukan individu berupa gagasan atau produk baru, atau mengombinasikan antara keduanya yang pada akhirnya akan melekat pada dirinya atau
“Creativity is a mental process by which an individual creates new ideas or products, or recombines existing ideas and product, in fashion that is novel to him or her.” James J. Gallagher (1985)
Berdasarkan pengertian diatas dapat disimpulkan bahwa siswa yang kreatif adalah siswa yang memiliki daya atau bakat untuk menciptakan sesuatu yang baru.
Jika berbicara tentang sesuatu yang benar-benar baru pada zaman ini hampir sudah tidak ada lagi, namun menciptakan hal baru yang dimaksud disini adalah kebolehan mengembangan hal biasa menjadi luar biasa.
Dimana penemuan tersebut dapat digunakan oleh orang sekitar atau bahkan dibutuhkan oleh dunia.
Lalu, apakah semua siswa kreatif?
Dari uraian di atas jelas bahwa semua siswa pada dasarnya kreatif hanya saja :
Kenali diri kalian. Lihat dari dalam diri kalian, gali dan terus maju dan tetap semangat.
Baca Juga :
Jangan lupa kunjungi Del Channel Ok untuk melihat penjelasan materi bahasa Inggris.
This post was published on %s = human-readable time difference 10:10 pm
Salam Guru Hebat Indonesia. Pada kesempatan ini, saya akan menulis mengenai Jurnal Refleksi Dwi Mingguan…
Salam dan bahagia bagi kita semua. Kembali lagi saya menuliskan tugas saya koneksi antar materi…
Membuat keputusan, seorang pendidik harus mengutamakan kepentingan siswa berdasarkan nilai-nilai kebajikan. Keputusan yang diambil mencerminkan…
Salam hangat bagi kita semuanya. Kali ini, saya akan menampilkan hasil wawancara saya dan hasil…
Salam Bahagia bagi kita semua. Saya Delyana Tonapa, Calon Guru Penggerak Angkatan 11 Kota Jayapura.…
Tak terasa, saya dan CGP angkatan 11 telah sampai pada modul 2.3 Coaching untuk…