Penerbitan Buku Di Karmila Press Lamongan
Pertemuan ke-30 ini adalah pertemuan terakhir untuk kegiatan KBMN angkatan 28. Saking menyenangkan dan bermanfaatnya materi dari kegiatan ini, membuat saya merasa kehilangan.
Namun saya yakin bahwa kedepannya, para tim solid Omjay tidak akan kehabisan akal untuk menciptakan guru hebat literasi di negeri ini dan membagikan hal bermanfaat lain agar angkatan KBMN 28 tidak berhenti sampai di sini saja.
Sebelum acara dimulai, Omjay selaku founder KBMN mengucapkan selamat kepada para peserta yang telah mampu mengalahkan diri sendiri dan mengelola waktu dengan baik.
Saya juga sangat berterima kasih kepada Omjay dengan adanya kegiatan yang bermanfaat ini. 🙏
Moderator pada pertemuan ini adalah bpk Muliadi, M.Pd dan narasumber adalah bpk Mukminin, M.Pd
Sebelum mempersilakan narasumber mengambil alih pertemuan, moderator memberikan sebuah quote dari mujahid mesir, Sayyid Qutb
Satu peluru hanya mampu menembus satu kepala, tetapi satu tulisan bisa menembus ribuan dan bahkan jutaan kepala.
Maksudnya Sayyid Quth adalah bahwa tulisan memiliki pengaruh besar, hal ini dapat dilihat pada buku Ihya Ulumiddin, karya Imam Alghazali, buku yang terbit lebih seribu tahun yang lalu dan hingga kini terus dibaca dan mempengaruhi banyak orang.
Menerbitkan buku merupakan salah satu mata rantai dari aktivitas menulis. Tulisan yang tersimpan begitu saja, tidak diterbitkan tentu akan kurang pengaruhnya baik bagi diri penulis maupun orang lain.
Penulisnya tidak dikenal, sedangkan ide dan gagasan sang penulis pun tidak tersampaikan.
Tema Usaha Penerbitan Buku ini adalah penjelasan dari pengalaman narasumber yang telah menerbitkan banyak buku lewat penerbit Karmila Press Lamongan.
Tak tanggung-tanggung beliau telah menulis 6 buku solo, yang tersiri dari :
- 55 Pantun Nasihat tahun 2020. Penerbit Kelompok Majas Bojonegoro.
- Jurus Jitu Menjadi Penulis Handal Bersama Para Pakar. Penerbit Kamila Press 2020. Ini merupakan buku terlaris saat itu.
- Kidung Hati (Kamila Press Lamongan, 2021)
- LARON Kumpulan Puisi 2.0 ( KAMILA PRESS LAMONGAN, 2022)
- Nusantara Berpantun Antologi 65 Pantun Nasehat (Kamila Press 2022).
- Dari Pengantar Jadi Buku ( Kamila Press 2022).
Agar para peserta bisa seperti beliau, narasumber membagikan syarat-syarat mengajukan nomor buku Ber-ISBN:
- Penerbit harus mempunyai Link berbayar
- Buku yang diajukan nomor ISBN harus dikirim lengkap ke Web Perpusnas :
- Cover buku
- Permohonan ISBN Buku ke Perpusnas Nasional oleh penanggung jawab penerbit (Direkturnya)
- Surat Pernyataan Keaslian Karya bermaterei 10.000 dan ditandatangani penulis mengetahui penanggung jawab penerbit dengan stempel peberbit
- Naskah buku yang sudah dilayout bentuk PDF lengkap atau utuh satu buku harus diberi WATERMARK dan nama judul buku dan penerbit.
Pada saat sesi tanya wjawab, narasumber menjelaskan dua macam penerbit, yaitu penerbit Indi dan penerbit Mayor.
Contoh penerbit Mayor seperti penerbit Andi dan Gramedia.
Tak lupa, narasumber menyampaikan tahap penerbitan buku, yaitu:
- Prawriting (Tahap awal penulis mencari ide)
- Drafting (Penulis membuat outline)
- Revisi (Mengecek tulisan yang perlu dan tidak perlu ada dalam naskah lalu diperbaiki atau ditambahkan)
- Editing / Swasunting (Perbaikan kesalahan tanda baca dan lain-lain)
- Publikasi (Jika tulisan atau naskah sudah dianggap benar, maka buku siap diterbitkan).
Adapun biaya percetakan Karmila Press Lamongan sebagai berikut:
✓ Biaya Cetak buku A5, kertas Bookpapar (coklat halus) atau HVS putih (termasuk biaya ISBN, Layuot, edit, cover buku, PO buku, sertifikat). Minimal cetak 10 buku mulai 1 SEPTEMBER 2022.
- 60 halaman: Cetak 10 buku/ eksp. = 645.000 + Ongkir
- 70 hlm: Cetak 10 buku = 665.000 + Ongkir
- 85 hlm : Cetak 10 buku = 673.000 + Ongkir
- 90 hlm: Cetak 10 Buku = 728.000 + Ongkir
- 100 hlm: Cetak 10.Buku = 738.000 + Ongkir
- 125 hlm: Cetak 10 buku = 764.000 + Ongkir
- 150 hlm= Cetak 10 buku = 815.000 + Ongkir
- 200 hlm: Cetak 10 buku = 855.000 + Ongkir
- 250 hlm: Cetak 10 buku = 915.000 + Ongkir
- 300 hlm: Cetak 10 buku = 970.000 + Ongkir
- 350 hlm : Cetak 10 buku = 1.120.000 + Ongkir
- 400 hlm : Cetak 10 buku = 1.170.000 + Ongkir
- 450 hlm : Cetak 10 buku = 1.220.000 + Ongkir
- 500 hlm : Cetak 10 = 1.270.000 + Ongkir
Setelah cetak 10 buku, harga tersebut berubah, lebihnya dihitung harga cetak ulang :
- Cetak buku 60 hlm. Harga @ 22.000
- Cetak buku 70-75 hlm harga @23.000
- Cetak buku 100 hlm. Harga @ 25. 000
- Cetak buku 140 hlm harga @ 30.000
- Cetak buku 150 hlm @ 31.000
- Cetak buku 250 hlm. Harga @ 42.000
- Cetak buku 300 hlm. Harga @ 47.000
- Cetak 320 hlm. Harga @ 48.000
- Cetak 340 hlm. Harga @ 50.000
- Cetak 360 hlm. Harga @ 52.000
- Cetak 380 hlm. Harga @ 55.000
- Cetak 400 hlm. Harga @ 57.000
- Cetak 420 hlm. Harga @ 59.000
- Cetak 440 hlm. Harga @ 62.000
- Cetak 480 hlm. Harga @ 65.000
- Cetak 500 hlm. Harga @ 67.000.
Perlu dicatat bahwa untuk penjualan buku dilakukan oleh oenulis, namun penerbit akan membantu penulis untuk mempromosikan buku.
Demikianlah penjelasan dari narasumber malam ini, semoga bermanfaat.